Ternyarta kebijakan pemerintah buat mempermudah warga negara asing (WNA) untuk bisa punya properti berdampak besar pada pencarian properti di Pulau Bali. Dari segi popularitas, Denpasar menorehkan pertumbuhan popularitas pencarian tertinggi ketimbang Makassar dan Medan, bahkan juga dibandingkan dengan Jakarta Utara dan Tangerang Selatan.
Menurut Flash Report Rumah123.com edisi November 2023 disebutkan sejak Kuartal IV tahun 2022, ada lonjakan permintaan dari para WNA di beberapa titik di Pulau Dewata, seperti Denpasar dan Badung.
Tentu kenaikan permintaan ini juga tak lepas dari regulasi yang diterbitkan, yaitu Keputusan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Nomor 1241/SK-HK.02/IX/2022 Tahun 2022 tentang Perolehan dan Harga Rumah Tempat Tinggal/Hunian Untuk Orang Asing pada September 2022 serta Second Home Visa pada akhir Desember 2022.
Akibatnya, kebijakan ini mendorong minat properti yang sangat signifikan dari kalangan WNA pada Kuartal I tahun 2023. Bahkan minat pencarian properti di wilayah Badung melonjak sampai 91,3 persen. Sedangkan di Denpasar lonjakannya sebesar 55,8 persen.
“Di awal September 2023, pemerintah juga mengesahkan kebijakan Golden Visa melalui Permenkumham Nomor 22 Tahun 2023 tentang Visa dan Izin Tinggal untuk menarik Good Quality Travelers dan bermanfaat bagi perekonomian Indonesia,” terang Maria Herawati Manik, Country Manager 99 Group Indonesia.
Blio berharap, regulasi seperti ini dalam jangka panjang gak cuma berkontribusi pada potensi peningkatan minat properti kalangan WNA di kawasan Bali, tetapi juga terhadap kawasan kota-kota lain di seluruh Indonesia.
Disadur dari kompas.com